
Indonesia termasuk bangsa yang memiliki banyak suku, bahasa, agama, dan budaya. Akan tetapi, meskipun Indonesia memiliki perbedaan keberagaman, Indonesia sangat menjunjung yang namanya toleransi dan sikap saling menghargai. Sikap toleransi ini tentunya timbul dari dialog kerukunan antarumat agama.
Kota Semarang, tepatnya di Tlogosari di Jl.Malangsari no. 38 merupakan salah satu kota yang menjunjung tinggi nilai toleransi yang mayoritas penduduknya memeluk agama Islam. Akan tetapi ada sebuah tragedi yang mengakibatkan kerukunan tersebut pecah.
Tragedi ini terjadi pada tanggal 1 Agustus 2019 karena adanya konflik penghentian pembangunan gereja. Penyebab konflik tersebut terjadi karena warga merasa kecewa atas kecurangan dalam hal izin mendirikan bangunan (IMB) di mana pihak gereja memalsukan tanda tangan warga sebagai syarat rekomendasi pendirian gereja baptis di Tlogosari.
Faktor ini juga terjadi karena relasi sosial ditandai dengan perselisihan dan kemarahan untuk mencapai keinginan dan tujuannya masing. Padahal dalam Al-Qur’an dijelaskan bahwa hubungan sosial itu sangat penting dalam suatu lingkungan masyarakat.
Sebagaimana dijelaskan dalam QS. ar-Rad [13]:21,
والذي يصلون ما أمر الله به ان يو صل ويخشون ربهم ويخافون سوء الحساب
Artinya: “Dan orang-orang yang menghubungkan apa yang diperintahkan Allah agar dihubungkan, dan mereka takut kepada Tuhannya dan hisab yang buruk.” (QS. ar-Rad [13]:21)
Ayat tersebut menjelaskan tentang pentingnya menjaga silaturahmi, bukan hanya berbicara sesama agama melainkan antaragama.
Penyelesaian kasus tersebut menghadirkan KOMNAS HAM RI yang meminta tanda tangan kedua belah pihak yaitu pendeta gereja dan sesepuh Desa Malangsari dan beberapa tokoh lainnya untuk menjaga lingkungan dan hidup berdampingan.
Meskipun pihak gereja sudah mendapatkan izin dari walikota tapi masih ada dari sebagian desa Malangsari yang tidak terima dan kecewa atas kejadian tersebut. Pentingnya sosialisasi dengan warga Malangsari dan memahami aturan izin mendirikan bangunan secara hukum merupakan sebuah solusi terciptanya kedamaian.
Daftar Pustaka
Wijayanto, Wahyudi S. “Resolusi Konflik Pembangunan Gereja Baptis Indonesia di Tlogosari Semarang.” Jurnal Abdiel, vol. 5, no. 1, 2021, pp. 57-73, doi:10.37368/ja.v5i1.235.
Abdiel: Khazanah Pemikiran Teologi, Pendidikan Agama Kristen dan Musik Gereja 5, no. 1 (2021): 57-73
Penulis: Syahrul Kirom
Editor: Suciyadi Ramdhani